Arsip

Posts Tagged ‘ngeblog’

SALAM HORMAT, Perpisahan Sejenak.

5 Maret 2011 33 komentar

Yang Pertama Bayu Mengucapkan Maaf Kepada Sahabat-sahabat Blog Karena Dalam 2 Bulan Kedepan Tidak Bisa Berkunjung Seperti Biasanya, Dikarenakan Bayu Menuju Tempat Tugas. Bayu Hanya Bisa Mengucapkan SALAM PERSAHABATAN BLOG, Sukses Selalu.

Sampai Bertemu Di 2 Bulan Kemudian ….

Kategori:UMUM (DUNIA KU) Tag:,

AJANG NGEBLOG BARENG SISWA SMA NEGERI 1 DUSUN TENGAH

24 November 2009 13 komentar

Setelah sekian lama kegiatan kumpul bareng untuk membahas masalah ngeblog di kalangan siswa SMA yang saya nanti-nantikan akhirnya kesampaian juga semua ini tidak lepas dari partisipasi siswa yang antusias menggebu…gebu..untuk mengikuti kegiatan belajar bareng masalah blog ini plus semua karena adanya campur tangan oleh sang Master yaitu Bapak BUDI SANTOSA.

Hari ini Minggu Tanggal 22 Nopember 2009 tepatnya jam 15.00 Wib di Ruang Lab. Komputer semua siswa kelas X sudah berkumpul untuk mengikuti kegiatan pembekalan/pemberian materi masalah blog (khususnya WordPress) daftar siswa yang hadir adalah :

1. Wita Ambarawati dari kelas X-1
2. Saipudin bakri dari kelas X-1
3. Bayu Saputra dari kelas X-1
4. Aditia/adit dari kelas X-3
5. Agus Maisyarah dari kelas X-1
6. Radityo  dari kelas X-3
7. Yutetu Paska B. Aleng dari kelas X-1
nah ini gara-gara lupa 1 anak ada yang protes ini karena namanya nggak ada dimasukan yah oke lah kita masukan nama bosnya yang terakhir heee
8. Hairulah dari kelas X-1

Sebenarnya masih banyak lagi yang ingin mengikuti kegiatan ini tetapi berhubung karena yang lainnya ada kegiatan extrakulikuler yang lainnya (tabrakan jadwal) ya..semoga saja pertemuan keduanya tidak tabrakan jadwal lagi yaaa supaya semuanya bisa hadir untuk mengikuti kegiatan ini, setelah materi dimulai senang rasannya melihat semua anak-anak yang mengikuti kegiatan ini akhirnya bisa membuat blog (wordpress) yang diawali dengan pembuatan email berhubung karena mereka sudah memiliki email sendiri dan sering menggunakannya jadi materinya langsung membahasa dari pembuatan blognya. Pada awalnya sempat kesusahan juga karena koneksi internetnya yang lambat (maklum koneksi internet speedy diampah kadang-kadang memang bisa gangguan) namun seringnya dengan kesabaran akhirnya semua anak yang hadir pada saat itu memiliki blog juga dan materi awal mereka adalah memposting dari kota ampah terlebih dahulu karena target yang ingin dicapai adalah seluruh orang Indonesia mengenal kota ampah dan tau seluk beluk keberadaan kota ampah..tidak terasa jam menunjukan jam 17.00 Wib dan materi pada pertemuan pertama ini kami akhiri dengan berdoa tidak lupa juga kami berembuk bersama untuk membahas kapan pertemuan kedua bisa kami laksanakan lagi (maklum karena dekat dengan ulangan semester jadi siswa lebih fokus nmempersiapkan diri untuk persiapan ulangan semester).